Panduan pelokalan teks marketing Firefox
Dokumen ini secara khusus digunakan untuk memfasilitasi penyusunan dan pelokalan teks marketing, serta mendukung persiapan dan konsistensi upaya pelokalan agar lebih optimal. Ini adalah dokumen yang dinamis dan menunjukkan situasi kami saat ini. Kami akan terus memperbarui dokumen ini sesuai dengan perkembangan ekspresi merek kami.
Mengapa panduan ini penting bagi pelokalan teks marketing Firefox?
Panduan ini dapat membantu Anda untuk lebih memahami Firefox sebagai sebuah merek, sehingga tercipta pendekatan yang lebih baik untuk menerjemahkan teksnya ke dalam bahasa lokal. Selain itu, kami juga akan membagikan pilihan kata dan ejaan yang telah ditetapkan untuk memfasilitasi proses pelokalan.
Teks marketing tidak boleh diterjemahkan secara harfiah kata per kata, tetapi harus mencerminkan kepribadian dan nuansa merek kami serta dioptimalkan menurut perspektif budaya dan bahasa yang sesuai. Maksud emosional dan kiasan dari teks sumber juga harus sesuai dengan bahasa sasaran.
Tentang Firefox โ Siapa kami
Firefox lebih dari sekadar browser biasa. Firefox adalah merek penantang yang menantang status quo dan melindungi hak pengguna di dunia maya.
Dalam segala hal yang kami lakukan, hak dan kebutuhan pengguna adalah hal yang utama. Dan sebagai sebuah perusahaan teknologi, kami selalu memprioritaskan pengguna sebelum laba usaha.
Sebagai sebuah brand, Firefox mengombinasikan karakternya dalam produk-produk yang terkait.
(Mozilla adalah organisasi nirlaba di balik Firefox.)
Janji merek:
Firefox berjuang untuk Anda
Yang kami perjuangkan:
Firefox berjuang demi pengguna dengan menciptakan produk yang membebaskan pengguna atas kendali dan aktivitas kehidupan online mereka.
Produk:
- Firefox Quantum (browser Desktop)
- Firefox Mobile (Untuk iOS dan Android)
- Firefox Monitor
- Mozilla VPN
- Firefox Private Network (FPN)
- Firefox Relay
Kepribadian dan karakter
Dengan siapa kita bicara?
Kami menganggap audiens sasaran sebagai Pengguna yang Sadar. Hal ini merujuk pada orang yang melakukan atau ingin mengambil keputusan secara sadar, baik online maupun offline.
Pengguna yang Sadar:
- Mengembangkan preferensi dan menentukan pilihannya dengan hati-hati dan sadar
- Berusaha menyesuaikan tindakan dengan nilai dan cita-cita mereka
- Merupakan pelanggan yang memiliki banyak tuntutan
- Seringkali melakukan riset sendiri untuk memahami semua pilihan dengan baik
Di antara Pengguna Sadar terdapat dua kategori pengguna yang secara khusus kami ajak berdiskusi. Peduli Privasi dan Pelopor.
Peduli Privasi:
- Biasanya sudah menjadi pengguna Firefox
- Memprioritaskan privasi, dan bersedia mengeluarkan uang untuk memastikan keamanan digital mereka
- Percaya bahwa internet bertanggung jawab melindungi penggunanya
Pelopor:
- Pengikut tren dan penentu tren
- Ingin teman dan pengikut mereka mengetahui pilihan bagus yang mereka ambil
- Berusaha memengaruhi komunitas mereka untuk ikut mengambil pilihan yang bijaksana
Atribut Merek Kami dan Kepribadian Merek Firefox
Atribut | Kepribadian Merek Firefox |
---|---|
Berpendirian kuat | Firefox bertindak atas dasar keyakinan dan berada pada posisi yang jelas dengan penuh percaya diri. Produk kami menunjukkan bahwa motivasi kami berasal dari visi merek kami. Karakter merek kami adalah akar dari semua yang kami lakukan. Dan itulah yang ingin kami sampaikan pada pengguna dan mitra kami. |
Terbuka | Firefox berpendapat bahwa internet harus terbuka, dapat diakses, dan aman untuk semua orang. Kami mengupayakan diskusi terbuka dan kolaborasi. Kami berpikiran terbuka. Peduli. Memiliki sumber terbuka. Perspektif global adalah bagian penting dari merek kami. Kami berbicara dalam banyak bahasa dan mencoba menggunakan perspektif yang berbeda. |
Baik | Firefox mengantisipasi kebutuhan, menawarkan solusi dan alternatif jika kebebasan dan hak pengguna terancam atau disalahgunakan. Kami menginginkan yang terbaik untuk pengguna dan dunia, oleh karena itu kami memberikan contoh langsung. Kami mengembangkan produk yang lebih baik, memulai dialog, bekerja secara terbuka dan berkolaborasi, kami mengarahkan diri sendiri dan orang lain, dan memberi tahu pengguna kami. Dengan melakukan hal tersebut, kami menumbuhkan empati pada semua orang. |
Radikal | Firefox mempertanyakan status quo dan praktik umum yang dilakukan raksasa teknologi, lalu berjuang dan mengambil langkah berani demi internet yang lebih baik. Melihat masa depan internet dengan optimis adalah perilaku yang radikal. Menempatkan kebutuhan pengguna di atas kebutuhan kami juga sama radikalnya. Kami menantang status quo karena menurut kami hal itu patut dilakukan. |
Kepribadian Merek Firefox ditentukan oleh interaksi atribut ini. Berdasarkan konteksnya, suatu atribut mungkin lebih menonjol atau kurang.
Tone
Tone of voice dan pilihan bahasa kami adalah:
Tone | |
---|---|
Lugas, jelas, mudah dipahami | Kami ingin pengguna merasa diterima. Kami juga menggunakan kata-kata dan konsep yang dipahami semua orang. |
Ringkas | Kami menyukai judul, frasa, dan ajakan untuk melakukan tindakan yang jelas. Kami mencoba menghindari struktur kalimat yang rumit atau kalimat yang tidak memiliki nilai tambah. |
Autentik | Teks kami โ seperti halnya produk kami โ dibuat oleh manusia untuk manusia. Kami berbicara pada pengguna kami dengan posisi yang setara dan menggunakan bahasa yang alami. |
Natural | Kami menulis dengan nada aktif dan menggunakan kalimat pasif seperlunya. Menghindari gaya nominal. Kami lebih suka dua kalimat pendek daripada satu kalimat panjang. |
Hormat | Bersikap hormat tanpa terdengar terlalu formal. |
Humoris | Bersikap menyenangkan tanpa terlihat sembrono atau murahan. |
Relevan | Kami berinteraksi dengan pengguna di mana pun mereka berada. Mereka pasti segera dapat memahami konten kami dan merasakan hubungan yang lebih personal. Kiasan kultural harus masuk akal dan sesuai dengan pasar dan tidak diterjemahkan secara harfiah tanpa konteks budaya yang sesuai. |
Optimis dan memotivasi | Kami percaya akan masa depan yang positif untuk internet. Meskipun terkadang kami membahas hal-hal yang kurang berjalan baik, namun kami lebih suka mengambil sudut pandang yang positif. |
Kreatif | Meskipun informasi dan kejelasan lebih diutamakan, tapi kami suka menerapkan bahasa yang kreatif dan menarik dalam teks marketing. Kami tidak pernah ingin terdengar hambar dan membosankan. Kami mencoba menghindari stereotip pemasaran. |
Glosarium istilah / Istilah berulang (DALAM PENGERJAAN)
Jika ada keraguan, fitur pencarian transvision juga dapat digunakan. Namun, karena hasil pencariannya kerap menunjukkan versi terjemahan yang lebih lama (seringkali dengan gaya formal), maka fitur ini hanya berfungsi sebagai panduan.